So Hot! Telusuri Citarasa Pedas Menggigit Lidah & Rekomendasi Seblak Terdekat

Menyusuri jejak kuliner Nusantara seakan tak pernah ada unjungnya, Anda pasti akan selalu menemukan beragam hidangan dengan cita rasa yang khas dan memikat. Salah satunya adalah seblak, makanan pedas asal Jawa Barat yang kini tengah populer di seluruh Indonesia. Dengan bumbu cikur atau kencur yang menyengat dan aneka topping seperti kerupuk, mi instan, makaroni, bakso sapi atau ikan, dan cabai, seblak menjadi pilihan favorit bagi para pecinta kuliner pedas.
Kali ini Naba Transport akan membahas tentang seblak, mulai dari asal-usulnya, keunikan cita rasanya yang memikat dan tentu saja, rekomendasi tempat menikmati seblak terdekat. Mari kita mulai perjalanan kuliner ini dengan mengenal lebih dekat tentang seblak.

Asal Usul Seblak

Jajanan pedas yang kini populer di seluruh Indonesia, pertama kali muncul di Jawa Barat. Meski tidak ada bukti tertulis yang pasti mengenai asal-usulnya, beberapa klaim menyebutkan bahwa seblak berasal dari Bandung. Hal ini membuatnya menjadi bagian dari kuliner Sunda dan menjadi ciri khas wilayah tersebut.
Sejarawan kuliner Fadly Rahman menjelaskan bahwa seblak adalah hasil kreativitas generasi muda di Jawa Barat. Dalam menciptakan rasa pedas menantang pada seblak, mereka mencampur berbagai bahan makanan seperti kerupuk aci (tapioka), mie, makaroni dan bakso dengan ulekan cabe iblis dan cikur. Seblak sendiri mulai dikenal luas sejak tahun 1990-an dan popularitasnya semakin meningkat pada awal tahun 2000-an.
Melimpahnya produksi tepung tapioka (aci) di Jawa Barat juga mempengaruhi perkembangan seblak. Tapioka digunakan untuk membuat kerupuk aci yang menjadi salah satu topping dalam sajian seblak. Selain itu, beragam kuliner lainnya seperti cireng (aci digoreng), cilok (aci dicolok) dan bakso aci juga dibuat dari tepung tapioka ini. Meski demikian, setiap penjual memiliki versinya sendiri dalam memodifikasi komposisi aci dan topping lainnya pada sajian seblak.

Keunikan Seblak

Kuliner pedas memang memiliki daya tarik tersendiri bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Salah satu contoh kuliner pedas yang kini tengah populer adalah seblak. Seblak adalah sajian khas Jawa Barat yang terbuat dari bahan-bahan sederhana, namun mampu memberikan sensasi rasa yang menggugah selera.

Bumbu Cikur dan Aneka Toping

Seblak dikenal dengan kekhasan bumbunya yang terbuat dari cikur atau kencur. Bumbu ini memberikan aroma dan rasa unik pada seblak, membuatnya berbeda dengan masakan pedas lainnya. Selain itu, penggunaan cabai dalam jumlah banyak juga menjadi ciri khas dari seblak.
Aneka topping seperti kerupuk kuning kenyal, mi instan, makaroni, bakso sapi atau ikan, aci (tepung kanji), dan tentunya cabai juga menjadi komponen penting dalam sajian seblak. Kerupuk kuning kenyal biasanya direbus hingga empuk dan menjadi bahan utama dalam seblak.

Bermunculan Varian Seblak

Seiring dengan perkembangan zaman dan selera konsumen yang semakin variatif, variasi resep seblak pun semakin banyak. Selain kerupuk basah, bahan-bahan lain seperti mie instan, bihun, tahu putih atau goreng, telur puyuh hingga aneka macam seafood seperti ceker ayam dan udang sering ditambahkan untuk memperkaya rasa dan tekstur.
Keunikan lainnya adalah tingkat kepedasan seblak yang bisa disesuaikan dengan selera masing-masing penggemar kuliner pedas. Bumbu pedasnya terbuat dari campuran cabai rawit merah atau hijau serta cabai bubuk sehingga memberikan sensasi pedas yang menggigit.
Salah satu varian seblak yang juga ramai diperbincangkan adalah seblak Rafael. Yakni varian seblak paling otentik yang diyakini sebagai seblak versi original sebelum banyak varian lain bermunculan. Disebut seblak Rafael karena dipopulerkan kembali oleh seorang influencer bernama Rafael.

Rekomendasi Seblak Terdekat di Bandung

1. Seblak Sultan

Terletak di Jalan Sultan Agung Nomor 10, Citarum, Bandung, Seblak Sultan menjadi salah satu paling populer dan disukai oleh banyak orang. Selain karena rasanya yang lezat, harganya pun terjangkau yakni hanya Rp 10.000-an saja. Seblak terdekat ini menawarkan berbagai pilihan topping seperti makaroni, bakso, sosis, cilok, cireng dan tulang ayam. Anda juga bisa memilih level kepedasan sesuai dengan selera. Menu ini juga tersedia dalam berbagai variasi seperti seblak kerupuk, mie, dan baso. Seblak Sultan telah mendapatkan penghargaan sebagai salah satu seblak terenak di Bandung dan sering dikunjungi oleh para artis serta diliput oleh program televisi.

2. Seblak Cobek Teh Ida Braga

Bak hidden gem bagi pecinta kuliner, Seblak Teh Ida terletak di Gang Apandi Braga, Bandung. Meskipun berada di gang sempit dan merupakan usaha rumahan sederhana, Seblak Teh Ida menawarkan pilihan seblak kuah atau seblak cobek (varian dimana semua bumbu dan isian dicampur di atas cobek). Toppingnya sangat beragam termasuk ceker, tulang ayam, basreng, cilok, dumpling, chikuwa, batagor, mie glosor, hingga jamur. Menariknya, Teh Ida menyediakan opsi kangkung sebagai topping tambahan. Bumbu kencur dengan cabai memberikan rasa pedas yang membuat ketagihan. Dengan penjual yang ramah dan aneka topping serta tambahan kangkung menjadikan Seblak Teh Ida sebagai salah satu rekomendasi terbaik.

3. Seblak Abdul

Rekomendasi seblak terdekat berikutnya adalah Seblak Abdul yang berlokasi di Jalan Bapa Husen, Bandung, tepatnya seberang Rumah Sakit Advent. Seblak ini banyak mendapatkan ulasan positif dari Google Review dan menjadi pilihan favorit banyak orang. Menawarkan berbagai varian menu seblak dengan harga terjangkau mulai dari Rp 6.000 hingga Rp 10.000 untuk seblak spesial. Beberapa pilihan menu favorit di sini antara lain seblak suka-suka dengan tiga varian topping, seblak perdagingan yang meliputi ceker, tulang dan tetelan sapi serta seblak tetelan dan pentol tulang. Selain itu juga tersedia beragam isian seperti kerupuk, batagor, siomay, makaroni, kwetiaw, baso dan mie hingga jamur dan kikil. Tidak hanya menyajikan seblak saja namun juga ada cilok goang, ceker melepuh serta baso aci dan mie sehuhah yang sangat pedas.

4. Seblak CS Teh Dina

Berlokasi di kawasan Antapani, Bandung, Seblak CS Teh Dina adalah pilihan lain untuk menikmati seblak lezat. Tempat ini dikenal karena variasi toppingnya yang mengesankan, bahkan diklaim sebagai tempat dengan topping seblak terbanyak. Beberapa pilihan topping meliputi berbagai jenis kerupuk, baso-basoan, jamur kuping dan enoki, batagor, siomay, ceker, tahu hingga mie dan macaroni. Anda juga dapat menyesuaikan level kepedasan dengan memilih salah satu dari menu sambal mereka: cabe bebeb, cabe mantan atau cabe selingkuh. Populeritas Seblak CS Teh Dina semakin meningkat setelah banyak dicoba oleh para food vlogger.

5. Kedai G26

Kedai G28 terletak di Jalan Merdeka Nomor 42, Bandung adalah tempat makan yang menawarkan berbagai paket makanan termasuk seblak lezat. Dengan suasana yang nyaman ala kedai makan, Kedai G28 menawarkan beragam pilihan menu seblak yang membuat pengunjung bingung memilih. Seblak originalnya memiliki isian seperti kerupak, macaroni, tahu baso, siomay, batagor dan bakso kecil. Selain itu juga tersedia variasi lain seperti seblak telur, ceker, kikil hingga iga sapi dan tetelan serta menu suki-sukian dan spaghetti jeleger. Kedai ini buka mulai pukul 11:30 WIB dan dikenal sebagai salah satu tempat makan enak di Bandung.

Berburu Seblak bersama Naba Transport

Para pecinta kuliner, khususnya seblak, pasti akan merasa senang saat berada di Bandung. Kota ini dikenal dengan berbagai pilihan tempat makan seblak yang lezat dan memiliki variasi menu yang mengesankan. Namun, untuk bisa mencoba berbagai tempat makan ini tentu membutuhkan transportasi yang nyaman dan efisien. Di sinilah Naba Transport dapat menjadi solusi perjalanan kuliner Anda dengan layanan sewa mobil Bandung.
Berburu seblak terdekat menjadi semakin nyaman dan fleksibel dengan berbagai pilihan mobil yang bisa disewa sesuai kebutuhan. Mulai dari mobil Agya yang compact dan ekonomis, ideal untuk perjalanan singkat atau untuk dua hingga empat orang. Xenia dan Xpander menawarkan ruang lebih luas, cocok bagi keluarga atau grup kecil. Sementara itu, untuk grup besar atau rombongan, Hiace dan Elf Long dapat menjadi pilihan tepat dengan kapasitas penumpang yang lebih banyak, memastikan semua anggota rombongan dapat menikmati wisata kuliner di Bandung dengan nyaman dan aman.
Selain menikmati wisata kuliner, Anda juga dapat mengunjungi berbagai destinasi populer di Bandung. Salah satunya adalah Ranca Upas, sebuah tempat rekreasi alam yang menawarkan pengalaman unik berinteraksi dengan rusa di habitat aslinya dan menikmati keindahan alam pegunungan yang mempesona.

Call Us

WhatsApp / Call

Follow Us

Share This :